Dortmund: Belum Ada Tawaran untuk Aubameyang
Aubameyang baru semusim berada di Signal Iduna Park setelah digaet dari Saint-Etienne pada musim panas 2013. Di musim pertamanya, dia mengemas 16 gol dalam 37 penampilan di seluruh kompetisi.
Namun, media-media Jerman mengabarkan bahwa pelatih Juergen Klopp berniat untuk menjual Aubameyang karena tidak cocok dengan sistem permainannya.
Beberapa klub seperti Chelsea, AS Roma, dan Newcastle United disebut-sebut berminat untuk mendapatkan tanda tangan pesepakbola 25 tahun itu.
"Pierre-Emerick Aubameyang adalah seorang pemain Borussia Dortmund," tegas direktur umum Dortmund Michael Zorc kepada Bild.
"Kami belum menerima apapun dalam hal ini," tambah dia.