Liga Europa Everton Menang Telak dari Lille
Liga Europa Everton Menang Telak dari Lille - Everton sukses menuntaskan perlawanan Lille dalam laga lanjutan fase Grup H Liga Europa, Jumat 7 November dini hari WIB. Everton menang telak tiga gol tanpa balas.
Keunggulan skor yang dimiliki "The Toffees" tidak menjadikan mereka kendor serangan. Terbukti, menjelang turun minum Everton masih tetap bermain maksimal dan menggandakan keunggulan. Gol kedua "The Toffes" ini diciptakan oleh Phil Jagielka setelah menerima umpan Aiden McGeady pada menit 42. Gol tersebut menutup babak pertama dengan kedudukan sementara 2-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.
Memulai babak kedua, tim tamu yang tertinggal dua gol mulai bermain lebih impresif untuk mengejar ketertinggalannya. Namun, bukannya memperkecil ketinggalan, mereka malah harus rela gawangnya kebobolan untuk ketiga kalinya.
Kali ini giliran Steven Naismith yang menggetarkan gawang pada menit 61 setelah enerima umpan Leighton Baines. 3-0 "The Toffees" menjauh.
Ketika unggul tiga gol, anak asuh Roberto Martinez mulai mengulur tempo permainan. Namun, hal tersebut tetap gagal dimanfaatkan oleh tim tamu untuk mengejar ketertinggalan. Hingga pertandingan berakhir, tak ada lagi gol yang tercipta untuk kedua tim. Kedudukan tetap 3-0 untuk kemenangan tuan rumah. Artikel terkait: Prediksi Skor Sunderland vs Everton 9 November 2014 Prediksi Skor Bola Berikan komentar jika Liga Europa Everton Menang Telak dari Lille ini menarik untuk disimak, Ikuti terus update terbaru seperti Liga Europa Everton Menang Telak dari Lille yang anda baca saat ini, info lain seputar Prediksi Bola Akurat, Prediksi Bola Jitu dan Berita Bola dapat anda temukan di Bola Liga