"Persiapan Kurang, Skuat Garuda Tetap Diyakini Raih Target"


ILSI - Buruknya persiapan Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2014 tak membuat optimisme rakyat Indonesia luntur. Joko Susilo salah satunya. Pelatih Arema Cronus ini yakin Skuat Garuda mampu meraih target mereka pada turnamen ini.
"Memang kali ini persiapan mereka minim. Namun, mereka memiliki skuat yang berkualitas," ujar Gethuk, sapaan karib Joko Susilo.
"Saya tetap optimistis mereka bisa memenuhi target pada ajang ini," sambungnya.
Pada ajang AFF 2014 ini, Timnas Indonesia bergabung di Grup A. Selain Indonesia, grup ini diisi Vietnam yang berstatus tuan rumah, Laos dan Filipina.
Skuat Garuda, julukan Timnas Indonesia, bakal memulai perjuangan mereka Sabtu (22/11) akhir pekan ini. Anak asuh Alfred Riedl ini akan menghadapi Vietnam pada laga perdana mereka.
Dalam helatan ini, ekspektasi tinggi ditaruh di pundak Firman Utina dan kawan-kawan. Mereka ditarget lolos ke ajang Semifinal pada ajang dua tahunan ini.
Prediksi Skor Bola Berikan komentar jika "Persiapan Kurang, Skuat Garuda Tetap Diyakini Raih Target" ini menarik untuk disimak, Ikuti terus update terbaru seperti "Persiapan Kurang, Skuat Garuda Tetap Diyakini Raih Target" yang anda baca saat ini, info lain seputar Prediksi Bola Akurat, Prediksi Bola Jitu dan Berita Bola dapat anda temukan di Bola Liga