Thursday, July 10, 2014

Jerman Bantai Brasil di Semifinal, Argentina Tak Terintimidasi

Jerman Bantai Brasil di Semifinal, Argentina Tak Terintimidasi

Jerman tampil fantastis di babak semifinal Piala Dunia 2014 dengan membantai tuan rumah Brasil. Sebagai lawan Jerman di partai final, Argentina tak merasa terintimidasi oleh hal tersebut.
Jerman membuat Brasil hancur lebur di hadapan publiknya sendiri. Tak tanggung-tanggung, Die Nationalmannschaft mempecundangi tim Samba dengan skor mencolok 7-1.

Sementara itu, Argentina butuh adu penalti untuk lolos ke final. Mereka menang 4-2 dalam tos-tosan melawan Belanda setelah kedua tim tak bisa mencetak gol dalam 120 menit.

Dahsyatnya Jerman di semifinal tak membuat Argentina gentar menghadapi pertandingan final yang akan digelar pada Minggu (13/7/2014). Kubu La Albiceleste yakin Jerman juga tak suka bertemu mereka.

"Tidak ada intimidasi, tidak sama sekali. Yang ada adalah rasa hormat. Mereka juga akan khawatir karena Argentina yang lolos ke final," ujar penyerang Argentina, Gonzalo Higuain, seperti dikutip Reuters.

"Kami berada di final dan hal-hal lainnya tidak penting. Semua pemain yang bermain akan berjuang dan bertarung sampai mati," katanya.

Berikan komentar jika Jerman Bantai Brasil di Semifinal, Argentina Tak Terintimidasi ini menarik untuk disimak -
Artikel Terkait: