Scolari Tak Ambil Pusing Willian dan Hulk Gagal Penalti
Berikan komentar jika Scolari Tak Ambil Pusing Willian dan Hulk Gagal Penalti ini menarik untuk disimak -
Scolari Tak Ambil Pusing Willian dan Hulk Gagal Penalti - Hulk dan Willian gagal memasukkan bola saat menjadi eksekutor di babak adu penalti kala Brasil melawan Chile. Meski begitu, pelatih Selecao Luis Felipe Scolari menganggapnya sebagai hal wajar.
Saat meladeni Chile di babak 16 besar Piala Dunia, Brasil bermain imbang 1-1 hingga babak tambahan. Dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Mineirao, Belo Horizonte, Sabtu (28/6/2014), tim 'Samba' unggul lebih dulu berkat gol David Luiz di menit 18, lalu berhasil disamakan oleh Alexis Sanchez di menit 32.
Saat babak tos-tosan, Brasil akhirnya berhasil menang dengan skor akhir 3-2. Julio Cesar tampil bagus dengan menepis tendangan Mauricio Pinilla dan Alexis Sanchez. Sementara satu sepakan eksekutor terakhir La Roja, Gonzalo Jara, gaga masuk usai menerpa tiang.
Sementara itu di kubu Brasil, Willian dan Hulk gagal memasukkan bola ke dalam gawang. Tendangam Willian melenceng, sementara Hulk berhasil diblok. Tiga eksekutor lainnya, David Luiz, Marcelo, dan Neymar, sukses menunaikan tugasnya.
Scolari pun tak mempermasalhkan hal itu, dan menilai bahwa Willian dan Hulk bisa memetik pengalaman dari kegagalan tersebut.
"Ini adalah tim baru dan bahkan pemain berpengalaman pun akan merasakan tekanan. Jika Anda mengatakan tidak, Anda pasti berbohong," ujar Scolari di situs resmi FIFA.
"Willian mengambil penalti dan gagal, tapi ia akan menambah pengalaman dari hal tersebut.
"Sekarang lihat saja kami dapat mengurangi kesalahan di laga berikutnya, karena jika kami membuat kesalahan lagi kami akan membuang peluang dan mungkin tidak beruntung," imbuh pelatih berjuluk Big Phil itu.